Alasan Benzema Masih Bertahan di Real Madrid

Pastinya sudah tak asing lagi dengan salah satu striker andalan Real Madrid ini yang sudah bertahan hingga 1 dekade di Santiago Bernabeu,yaitu Karim Benzema . Dimana striker yang seangkatan dengan kedatangan Ronaldo & Kaka ini masih sangat dipercaya dan dipertahankan oleh klub ibukota ini dan rasanya tak akan pernah dijual.

Namun demikian siapa sangka Benzema yang sering dikritik karena dinilai mengalami penurunan performa saat bertandem dengan Ronaldo,kini sejak kepergian sang superstar seakan kembali menemukan performa terbaiknya . Benzema pada musim 2018/2019 tercacat berhasil mencetak 30 gol di semua kompetisi,mengalami peningkatan hingga 18 gol pada semusim sebelumnya seakan menunjukkan bahwa ia masih layak untuk dipertahankan Madrid.



Lalu muncul sebuah pertanyaan,mengapa tak ada sebuah klub yang berniat membajak Benzema dari Madrid,padahal bisa dikatakan setiap musimnya ia tampil lumayan menjanjikan walaupun terkadang tampil buruk.

Ternyata Real Madrid telah memagari sang "Lord" dengan klausul yang bikin ngeri seantero Eropa.Benzema tercatat sebagai pemain yang punya klausul penebusan tertinggi di seluruh Eropa,yang mana mencapai 1 Milyar Euro lebih jauh diatas Lionel Messi yang punya klausul 700 Juta Euro.



Benzema sendiri telah menandatangani kontrak baru hingga 2021 atau hingga usianya telah 33 tahun dan menarik untuk disimak apakah nantinya Benzema akan mendapatkan perpanjangan kontrak atau malah didepak.



Itulah alasan mengapa Benzema masih bertahan di Real Madrid karena tak pernah ada suatu klub yang benar-benar ingin menebus klausul pelepasannya yang diluar akal sehat.

Jangan lupa share artikel ini agar bisa bermanfaat untuk orang lain. Berbagilah sesuatu yang bermanfaat :)

Komentar